Ibu-ibu Ini Jadwal Operasi Minyak Goreng Subsidi di Bekasi

Pemerintahan22 February 2022
Bekasi, bekasi24jam.com - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kota Bekasi melaksanakan operasi pasar minyak goreng subsidi di beberapa kelurahan.
Operasi pasar ini bekerjasama dengan distributor dari CV. Cipta Usaha Negeri, PT. Mitra Food Prime dan PT. Mikie Oleo Nabati.
Kepala Disperindag Kota Bekasi, Tedi Hafni Tresnady mengatakan, kegiatan itu mulai diselenggarakan di Kelurahan Kalianang Tengah, Kecamatan Bekasi Utara, Selasa (22/2/2022). Pihaknya menyediakan 200 karton atau setara dengan 24 ribu liter minyak goreng.
Sasaran operasi minyak goreng ini warga yang tinggal di Kelurahan Kaliabang Tengah. Selain itu, warga dibatasi jumlah pembeliannya maksimal dua liter.
"Kita melaksanakan operasi minyak goreng subsidi dengan harga Rp 14 ribu perliter. Hari ini kami meninjau untuk memastikan para warga terdistribusi secara baik," kata Tedi, Selasa (22/2/2022).
"Besok akan terlaksana di beberapa kelurahan terlebih dahulu karena keterbatasan minyak goreng dari para distributor," lanjutnya.
Informasi berikutnya, rencana operasi minyak subsidi serupa akan terlaksana mulai dari 23 Februari 2022 - 4 Maret 2022, dengan stok perharinya jumlah 3000 liter setiap kelurahan. Dijadwalkan untuk pendistribusian, sebagai berikut :
1. 23 Februari 2022 : Kelurahan Mustikajaya.
2. 24 Februari 2022 : Kelurahan Cikiwul.
3. 25 Februari 2022 : Kelurahan Pengasinan.
4. 1 Maret 2022 : Kelurahan Margahayu.
5. 2 Maret 2022 : Kelurahan Kayuringin Jaya.
6. 4 Maret 2022 : Kelurahan Jakasampurna.
"Warga diharapkan berkoordinasi dengan RT dan RW untuk mengetahui informasi lebih lanjut daei Kelurahan, dan diharapkan para warga agar tidak panic buying membeli sampai mengajak beberapa anggota keluarga untuk mengantre, karena diharapkan belanja sesuai dengan kebutuhan dan bijaksana dalam berbelanja sehingga warga lain juga bisa dapatkan pendistribusian tersebut," ungkapnya.
- Lapas Bulak Kapal Bekasi Laksanakan Penandatanganan Komitmen Pembangunan Zona Intergritas WBK
- Beredar Video Penangkapan Pelaku Penculikan di Cikarang Barat, Kapolsek: Terduga Pelaku ODGJ
- Pelaku Pencurian Motor di Bekasi Dibekuk Polisi Setelah 30 Kali Beraksi
- Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Kunjungi Sekolah-Sekolah, Ini yang Dilakukan
- Terlindas Bus, Pengendara Motor di Cikarang Utara Tutup Usia
- Jadwal SIM Keliling Bekasi Rabu 25 Januari 2023
Baca Juga:
Terpopuler
Bekasinians
Penting! Ini Cara Pembuatan SKCK di Kota Bekasi
Bekasinians
Cara Pembuatan SIM di Kota Bekasi
Rekomendasi
Terkini