SWIPE UP TO READ

Ini Pengumuman Hasil Lulus Seleksi Administrasi CPNS Kabupaten Bekasi 2021

iwan

Pemerintahan04 September 2021

BEKASI - Pemerintah Kabupaten Bekasi mengumumkan data pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2021. Hal itu tertuang dalam pengumuman Bupati Bekasi Nomor : 810/3469-BKPSDM/2021 tanggal 2 Agustus 2021.

Selain itu, dari laman bekasikab.go.id, diberikan juga Hasil Sanggahan Pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi Tahun Anggaran 2021.

"Pelamar  CPNS yang dinyatakan lulus seleksi administrasi berhak mengikuti SKD dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT), 
Pelaksanaan SKD CPNS akan dilaksanakan pada tanggal 2 September s.d. 19 Oktober 2021 dengan lokasi pelaksanaan SKD sesuai dengan pilihan yang telah dilakukan oleh masing-masing peserta sebelumnya pada aplikasi sscasn. Panitia Seleksi Pengadaan CASN Pemerintah Kabupaten Bekasi Tahun 2021 akan memfasilitasi registrasi peserta ujian SKD CPNS dengan pilihan lokasi Telkom University Convention Hall Kab. Bandung, Jl. Telekomunikasi Jl. Terusan Buah Batu, Sukapura, Kec. Dayeuhkolot Kabupaten Bandung, Jawa Barat," kata Pemkab Bekasi, Jumat (3/9/21).

Download Pengumuman dan Lampiran Lengkap di Sini 

SimpleWordPress
SimpleWordPress

Terkini

Join Grup

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda