SWIPE UP TO READ

Kecelakaan Truk Muatan Kaca Bikin Arus Lalin Tol Jakarta-Cikampek KM 26 Padat

redaksi

Berita27 December 2021

BEKASI - Arus lalu lintas di Tol Jakarta-Cikampek tepatnya di Km 26, Cibitung arah Tambun mengalami kepadatan kendaraan, Senin (27/12/2021).

Hal itu disebabkan adanya kendaraan truk colt diesel muatan kaca yang mengalami kecelakaan.

Hingga kini petugas masih melakukan penanganan kecelakaan tersebut.

"10.55 WIB #Tol_Japek Cibitung KM 26 - Tambun KM 18+400 PADAT, ada Penanganan kecelakaan kendaraan colt diesel muatan kaca di bahu jalan, saat ini proses pembersihan muatan di lajur 2/tengah. Halim - Cawang PADAT, kepadatan volume lalin arah Tebet," dikutip dari akun Twitter PTJASAMARGA, Senin (27/12/2021).

SimpleWordPress
SimpleWordPress

Terkini

Join Grup

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda