Lagi Mancing, Pria 40 Tahun Tenggelam di Kali Ciherang Bekasi

Berita07 September 2021
BEKASI - Pria berusia 40 tahun, Sarjan dikabarkan tenggelam di Kali Ciherang, Muaragembong, Kabupaten Bekasi, Senin (6/9/21). Hingga kini masih dalam proses pencarian oleh Tim SAR.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Hendra Gunawan mengatakan, korban tenggelam saat memancing di kali tersebut. Berdasarkan keterangan saksi, korban pada saat itu tengah melempar alat pancingannya tersebut ke tengah kali.
"Namun terlepas sehingga korban berniat untuk mengambil alat pancingnya yang terlepas dari genggaman korban," kata Hendra dalam keterangan tertulis yang diterima bekasi24jam.com, Selasa (7/9/21).
"Korban pun kemudian lompat dari jembatan namun selang beberapa lama korban tidak terlihat muncul kembali hingga diduga tenggelam dan saat ini dalam pencarian oleh petugas," ungkapnya.

- Promosi Gratis di Instagram Bekasi24Jam, Buruan Daftar Event GELORAN Sekarang!
- BREAKING NEWS: Irjen Ferdy Sambo Ditetapkan Tersangka
- Polisi Bekasi Tes Urine Mendadak, Begini Hasilnya
- Tarif Ojol Naik, Segini Rinciannya
- Ibu Ini Marah Besar Karena Rambut Anaknya di Potong Guru
- Jelang Liga 3, Pemain Senior Ini Merapat ke Persipasi Kota Bekasi, Siapa Dia?
Baca Juga:

Terpopuler
Bekasinians
Penting! Ini Cara Pembuatan SKCK di Kota Bekasi
Bekasinians
Cara Pembuatan SIM di Kota Bekasi
Rekomendasi
Terkini