6 Tempat Nongkrong di Bekasi yang Instagramable dan Cocok Buat Ngumpul

Bekasinians07 January 2022
BEKASI - Hola Bekasinians, kali ini kita mau mengulas soal tempat nongkrong di Bekasi yang cozy buat ngumpul dan instagramable. Khususnya, buat kamu mungkin lagi nyari tempat nongkrong di Bekasi yang cocok buat ngumpul bareng.
Ada banyak tempat nongkrong di Bekasi yang bisa kamu pilih. Nah, ini beberapa tempat nongkrong di Bekasi yang bukan cuma cozy tapi juga instagramable.
Kepenatan sehari-hari mungkin bikin kamu jenuh dan pengin hangout bareng teman. Tujuannya, mungkin hanya ingin memanjakan diri setelah seharian lelah bekerja.
Ini dia 6 tempat nongkrong di Bekasi yang wajib banget kamu kunjungi!
1. The Joglo Garden
Tempat yang pertama adalah The Joglo Garden. Dari nama ‘Joglo’ sudah bisa menjelaskan bahwa tempat ini memiliki nuansa Jawa yang kental dengan bangunan seperti rumah Joglo. The Joglo Garden sangat kekinian, tentunya instagramable! Selain kekinian, tempat ini juga nyaman dan menyatu dengan alam. The Joglo Garden memiliki wahana dan mini zoo di dalamnya, sehingga sangat cocok kalau kamu mengajak anak-anak bermain di sini! The Joglo Garden berlokasi di Jatiraden, kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi dengan jam operasional mulai dari jam 09.00 – 21.00.
“Resto keluarga yang lengkap dengan tempat wisata keluarga. Disini selain ada restoran, juga ada mini zoo. Untuk warga Bekasi yang malas bermacet-macetan di akhir pekan keluar kota, bisa coba dateng kesini. Untuk Restonya, rasa makanannya enak2, sebanding dengan harganya,” tulis Irma, salah satu pengunjung (dikutip melalui The Joglo Garden (business.site)).
2. Sauciko Coffee
Tempat kedua adalah Sauciko Coffee alias Saung Cikunir Kopi. Tempat ini mengusung tema outdoor yang unik dan menarik. Selain tempatnya yang membuat kita nyaman untuk bersantai, di sana juga ada danau yang membuat kita merasa lebih tenang. Sauciko Coffee berada di jalan Cikunir Raya no 88 Jakamulya, kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.
3. Kitiran Cafe
Tempat yang satu ini tidak kalah kece dari tempat sebelumnya. Kitiran cafe, tempat nongkrong yang menarik banget. Bangunan yang instagramable bikin pengunjung terpukau. Tempatnya cozy dan cocok untuk berswafoto. Selain tempatnya yang oke, hidangannya pun membuat pengunjung puas dan wajib diacungi jempol. Kitiran Cafe ini bertempat di Jalan Sentrakota Barat, Jatibening Baru, Pondokgede, Kota Bekasi dengan jam operasional 11.00 – 22.00 WIB.
“Tempatnya adem nyaman, makanany murah enak, lumayan cocok buat arisan keluarga ataupun sekedar ngopi ngopi,” ujar Hanardiko dikutip melalui Kitiran Cafe – Kafe (business.site)
Baca juga: Bekasi Jadi Kota Penduduk Terbesar Kedua di Indonesia
4. Bosqque Garden Cafe
Kalau kamu ingin menikmati tempat nongkrong yang asyik dan keren, kamu bisa mampir ke Bosqque Garden Cafe! Tempat yang instagramable ini selalu menjadi pilihan untuk hangout di akhir pekan bersama teman-teman. Bosqque Garden Cafe terlihat asri karena terdapat tanaman di luar dan dalam kafe. Bosqque Garden Cafe berlokasi di Jl. Ir. H Juanda, kelurahan Margahayu, kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi.
5. Tsamara resto
Tsamara Resto menjadi salah satu restoran yang berkonsep unik. Tidak hanya menyediakan makanan dan minuman, tapi juga terdapat area piknik, seperti saung dan tenda, lapangan rumput yang luas dan pepohonan, serta spot foto yang tentunya instagramable banget!
Tsamara Resto ini berlokasi di Jl. Raya Hankam Kav. 69, Jatiranggon, Jatisampurna, Bekasi, Jawa Barat 17433 dengan jam operasional 08.00—22.00 WIB.
“Resto yang cocok untuk meet up bersama teman, reuni atau kumpul keluarga. Nuansa outdoor dengan bale bale atau bahkan ada tenda tenda nuansa camping gitu, tempatnya luas jadi anak anak pun bisa menikmati. Selain area outdoor juga ada kok area indoor, bahkan bisa juga untuk acara wedding,” ujar Andika, salah satu pengunjung (dikutip melalui Tsamara Resto - Restoran (business.site)).
6. Kopi Menanti Hari Temu
Tempat terakhir yang instagramable dan hits di Bekasi, Kopi Menanti Hari Temu. Tempat ini membuat kita merasakan seperti suasana di Jogja. Bentuk bangunannya seperti rumahnya joglo yang dominan kayu pada desain interiornya. Tempat ini semi outdoor dan outdoor. Ada tumbuhan hijau di setiap sudutnya, juga ada pendopo yang cocok digunakan untuk meeting room. Tempat ini berlokasi di Komplek Pondok Jatimurni Jl. Pajajaran X Blok T No. 5, Pondok Melati, Bekasi dengan jam operasional 10.00—22.00 WIB.
- Lapas Bulak Kapal Bekasi Laksanakan Penandatanganan Komitmen Pembangunan Zona Intergritas WBK
- Beredar Video Penangkapan Pelaku Penculikan di Cikarang Barat, Kapolsek: Terduga Pelaku ODGJ
- Pelaku Pencurian Motor di Bekasi Dibekuk Polisi Setelah 30 Kali Beraksi
- Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Kunjungi Sekolah-Sekolah, Ini yang Dilakukan
- Terlindas Bus, Pengendara Motor di Cikarang Utara Tutup Usia
- Jadwal SIM Keliling Bekasi Rabu 25 Januari 2023
Baca Juga:
Terpopuler
Bekasinians
Penting! Ini Cara Pembuatan SKCK di Kota Bekasi
Bekasinians
Cara Pembuatan SIM di Kota Bekasi
Rekomendasi
Terkini